Ticker

6/recent/ticker-posts

Upaya HMI Komisariat Abu Nawas UNUJA Raih Berkah

 

 
 
Paiton (05/05/2021) - Menjelang akhir bulan suci ramadhan, tepatnya sepuluh hari terakhir puasa ramadhan, Himpunan Mahasiswa islam Komisariat Abu Nawas (HMI KOMNAS) mengadakan acara pembagian takjil. Acara tersebut dilaksanakan pada pukul 16:30 WIB bertempat di simpang tiga Gudang Garam Paiton yang dihadiri oleh beberapa pengurus dan kader dari komisariat abu nawas yang berjumlah tujuh orang yakni Kanda Subeh (selaku ketum komnas), Abdur Rohim (kader komnas), Febry Irfani (kader komnas), Dwi Yuni Erlina Rahmawati (kader komnas), Sofiatus Sa’adah (kader komnas), Faridatul Khofifah (kader komnas), Maziyah Insani Arifah (kader komnas). Serta pengurus dari cabang Himpunan Mahasiswa Islam Probolinggo, ikut serta memantau berjalannya pembagian takjil. Tujuan dilaksanakannya kegiatan tersebut (pembagian takjil) sebagai bentuk kesadaran akan kemanusiaan dan melimpahnya berkah selama bulan puasa yang diwujudkan melalui bagi-bagi takjil.

“Selaku insan pengabdi, sebagaimana termaktub dalam tujuan HMI itu sendiri sudah seharusnya memiliki kesadaran tinggi yang diimplementasikan melalui aktivitas realistis, seperti direalisasikannya pembagian takjil ini. Apalagi di bulan ramadhan yang mestinya diisi dengan hal-hal positif, termasuk berbagi,”ujar Kanda Subeh selaku Ketum HMI Abu Nawas. 

Acara tersebut berjalan dengan lancar sesuai harapan awal. Terbukti dari semangat teman-teman HMI Abu Nawas dan pengendara sepeda motor,  pengendara mobil begitu antusias menyambut pemberian takjil sore itu. Di penghujung acara, kawan-kawan HMI  Abu nawas mengisinya dengan buka bersama (bukber).

Posting Komentar

0 Komentar